Antonius Devolis Tumanggor Terima Keluhan Warganya Yang Di Pecat Sepihak



TEAM SERGAP NEWS .COM                   

Medan _ Anggota DPRD Medan Antonius Devolis Tumanggor menerima keluhan Lucy Nancy Florida, orang tua Caesar Andrew Caviezel Sinaga, Kamis (25/03/2021).


Di Sopo Restorasi Jalan Lorong Tapanuli Medan, mereka menceritakan soal pemecatan sepihak terhadap putranya dari Sekolah Northern Green School (NGS) yang berada Jalan Babura Lama No 13 Kelurahan Darat, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan.


 "Pemecatan sepihak dari pihak sekolah merupakan tindakan semena-mena," kata Antonius Devolis Tumanggor.


Antonius juga menyesalkan pihak sekolah yang tidak memberikan surat pindah sekolah kepada Caesar agar diterima di sekolah lain.


"Kalau tidak mau menerima siswa lagi, silakan dikeluarkan. Tapi jangan mengambil hak murid agar tidak dapat bersekolah di tempat lain," tegas politisi Partai NasDem Kota Medan ini.


Antonius meminta Dinas Pendidikan Kota Medan memanggil kembali pihak SD Northern Green School yang di bawah naungan Yayasan Darma Anugerah guna menyelesaikan persoalan tersebut.


Sementara itu, Lucy Nancy mengaku dirinya sudah melakukan berbagai upaya agar anaknya tidak terhambat mendapat pendidikan di sekolah agar bisa diterima di sekolah lain.


"Tapi terkendala tidaknya adanya surat pindah dari sekolah asal sehingga belum bisa diterima di sekolah lain," katanya.


Lucy msngaku tidak ingin masalah ini diperpanjang. Namun pihak sekolah tidak punya niat baik untuk mengeluarkan surat pindah.


"Kesannya, kesalahan anak saya membuat sekolah tersebut dirugikan. Jika memang tidak mau lagi menerima anak saya, tidak masalah. Tapi keluarkan surat pindah agar anak saya bisa sekolah di tempat lain," katanya.


Diceritakan Lucy, sebelumnya pihak sekolah menskorsing Hamed satu minggu atas tuduhan memukul Caesar, teman sekelas anaknya itu. Namun pihak yayasan menegur keras kepala sekolah, Gunawan.


 Namun orang tua Hamed keberatan anaknya diskorsing dan melakukan komplain ke sekolah.


Antonius meminta Dinas Pendidikan Kota Medan bersama Kabid pendidikan Dasar Kota Medan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut.(Nelly)

Share on Google Plus

About GROUP MEDIA KOMPAS7

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 التعليقات:

Posting Komentar